Main Article Content

Abstract

Sensor jarak ultrasonik HC-SR04 berguna untuk membantu pilot drone quadcopter pada saat melakukan penerbangan karena dapat mendeteksi objek benda asing atau penghalang didepannya, sehingga dapat menghindari tubrukan dan meminimalisir kerugian material dan finansial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara kerja sensor ultrasonic HC-SR04 dan jarak aman yang optimal pada drone Quadcopter F330 dalam mendeteksi objek benda asing (penghalang) pada saat melakukan penerbangan.


Desain penelitian ini menggunakan ini menggunakan metode penelitian eksperimen (uji coba). Teknik pengumpulan data dilakuπkan dengan cara melakukan uji cara kerja sensor jarak ultrasonik HC-SR04 pada drone quadcopter F330. Analisis data dilakukan dengan mengolah dan menampilkan dalam bentuk tabel dan dijelaskan perbandingan jarak aman yang optimal pada drone quadcopter pada saat melakukan penerbangan.


Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi sensor jarak ultrasonik HC-SR04 pada drone quadcopter F330 pada program arduino dibuat dengan cara mencari referensi, menyiapkan alat dan bahan, membuat source code dan membuat rangkaian instalasi alat. Cara kerja sensor jarak ultrasonik HC-SR04 pada drone quadcopter F330 pada saat melakukan penerbangan yaitu sensor akan mendeteksi jarak aman minimal yaitu pada 100 cm. Cara menentukan jarak aman yang optimal pada drone quadcopter F330 apabila ada objek benda asing (penghalang) saat melakukan penerbangan yaitu berdasarkan respon peneliti pada saat mengoperasikan drone yang telah di aplikasikan sensor jarak ultrasonik HC-SR04 yaitu pada jarak 50 cm s/d 140cm. Jarak aman optimal pada drone quadcopter F330 saat melakukan penerbangan yang dapat dideteksi  oleh sensor  adalah <=100 cm.

Keywords

Sensor Jarak Ultrasonik HC-SR04 Drone Quadcopter F330

Article Details