Main Article Content

Abstract

Aplikasi multimedia flashcard berbasis android sangat banyak ditemukan, di antaranya adalah aplikasi untuk menambah kosakata bahasa inggris untuk anak usia dini. Aplikasi-aplikasi ini tersedia baik versi berbayar maupun tidak berbayar. Beberapa kekurangan aplikasi tersebut antara lain: menggunakan smartphone yang berarti masing-masing siswa harus memegang smartphone. Aplikasi pengenalan kosakata bahasa inggris dengan media flashcard bagi anak usia dini masih terlalu umum. Berdasarkan permasalahan yang peneliti temukan, maka perlu untuk dirancang, dan dibuat sebuah aplikasi multimedia flashcard untuk komputer yang berbasis Windows yang tidak hanya menampilkan kosakata dan gambar Bahasa Inggris untuk tema penerbangan, namun juga memperdengarkan suara pelafalan dalam Bahasa Inggris.



Aplikasi multimedia dibuat dengan menggunakan perangkat lunak Borland Delphi 7 yang memanfaatkan synthesizer milik IBM. Aplikasi ini memunculkan gambar yang berhubungan dengan penerbangan dan kebandarudaraan, tulisan dan suara berbahasa Inggris dengan native voice synthesizer. Aplikasi ini bisa berjalan untuk desktop computer, laptop, notebook yang menggunakan sistem operasi Windows baik 32 bit maupun 64 bit. Analisa dalam penelitian ini menggunakan uji-t berpasangan dengan memberikan uji hasil belajar yaitu pre-test dan post-test.          


Hasil yang didapatkan adalah nilai post-test lebih besar daripada nilai pre-test yang berarti ada peningkatan kemampuan dalam mengingat gambar, dan suara pelafalan. Disimpulkan dari hasil analisa bahwa aplikasi multimedia mempunyai hubungan yang sangat kuat terhadap peningkatan kemampuan dalam mengingat gambar, dan suara pelafalan dengan nilai korelasi 0,929. 



 
 

 

Keywords

Flashcard Aplikasi Multimedia Paud Taman Kanak-Kanak

Article Details